Rabu , 09 Nov 2022, 23:16 WIB

Reece James Dipastikan Absen Bela Inggris di Piala Dunia

Rep: Eko Supriyadi / Red: Muhammad Akbar
Pemain Chelsea Mason Mount (kiri) dan Reece James (kanan) merayakan setelah pertandingan sepak bola grup E Liga Champions UEFA antara Chelsea FC dan AC Milan di London, Inggris, 05 Oktober 2022.
Foto EPA-EFE/Isabel Infantes

Pemain Chelsea Mason Mount (kiri) dan Reece James (kanan) merayakan setelah pertandingan sepak bola grup E Liga Champions UEFA antara Chelsea FC dan AC Milan di London, Inggris, 05 Oktober 2022.

Pemain Chelsea itu mengalami cedera lutut saat melawan AC Milan

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON --Reece James dipastikan bakal absen membela Inggris di Piala Dunia 2022.

Hal tersebut lantaran cedera bek kanan itu tidak pulih tepat waktu. Pemain Chelsea itu mengalami cedera lutut saat melawan AC Milan di Liga Champions bulan lalu.

Dikutip dari Skysports, Rabu (9/11), James terbang ke Dubai untuk menjalani program rehabilitasi intensif agar bisa pulih dengan cepat, dan masuk skuad Inggris.
 
Ia kemudian melakukan lakukan bersama Chelsea di pusat latihan Cobham dalam beberapa hari terakhir.

Tapi ia hanya latihan ringan dan tak menunjukan kalau cederanya sudah benar-benar pulih. Karena itu, James, yang sedang tampil impresif musim ini, harus menerima kenyataan tak dibawa Southgate ke Qatar untuk Piala Dunia bulan ini.

Namun bek kanan Kyle Walker juga tengah memiliki kekhawatiran cedera. Sama seperti gelandang bertahan Kalvin Phillips.

 
Tapi hanya James yang dipastikan Southgate tidak masuk 26 nama dalam skuad the Three Lions. Keputusan ini tentu mengecewakan James.
 
Tapi Southgate tidak ingin mengambil risiko dengan membawa pemain yang tidak bugar.

 

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Reece James Chelsea piala dunia 2022 Piala Dunia Qatar AC Milan
Berita Terpopuler
Berita Lainnya